Friday, December 14, 2012

Cara menambahkan mata uang Rupiah (RP) di opencart

Saat kita pertama kali menginstal opencart, pastinya defaul mata uangnya adalah dolar, maka dari itu sebagai pengguna di indonesia kita perlu mengganti atau menambahkan mata uang Rupiah.

Langsung saja kita belajar bareng disini...

1. Silahkan masuk halaman admin anda?
2. Setelah anda masuk pada halaman admin  anda cari menu System -> Localisation -> Currencies
Lihat gambar di bawah ini

3. Lalu setelah anda masuk halaman Currencies klik insert
lalu anda akan ditampilkan halaman seperti dibawah ini :

4. Lihat gambar di atas, isikan data-data sebagai berikut :
- Currency Title : Rupiah
- Code              : IDR
- Symbol left      : Rp
- Symbol Right dan Decimal Places dikosongkan saja
- Value              : 1
- Status             : Enable

5. langkah terakhir jangan lupa klik Save
6. Jika anda ingin menghapus mata uang yang tidak terpakai ceklis saja lalu klik Delete
7. Namun mata uang rupiah belum menjadi default dalam toko online anda, dan anda perlu setting hal tersebut. klik disini untuk setting default mata uang Rupiah

0 komentar:

Post a Comment